AlQuran Digital Boleh Dibawa ke Toilet?

Saya mendownload aplikasi Al-Qur’an digital kemudian saya pasang di smartphone. Nah, Apakah Smartphone saya tidak boleh dibawa ke toilet?

 

Jawaban :

Ada beberapa etika dan adab di kamar mandi (toilet) yang perlu diperhatikan dengan baik. Diantaranya adalah berdoa ketika masuk dan keluar tooilet, tidak perlu berbicara ketika di toilet, tidak berdua atau lebih kecuali jika terpaksa dan tidak membawa barang-barang yang memang tidak diperlukan.

Hal ini dijelaskan dalam hadist berikut ini :

Dari Anas dia berkata, “Jika Rasulullah Saw masuk ke dalam WC, beliau melepas cincinya” (HR.Nasai)

Mafhumnya, jika cincin saja yang keliatan sederhana, oleh rasuullah dilepas terlebih dahulu sebelum masuk WC apalagi benda-benda berharga dan beresiko rusak jika terkena air seperti HP atau lainnya.

Terlebih lagi HP atau smartphone tersebut kita manfaatkan untuk menyimpan aplikasi AlQuran atau hadist-hadist Rasulullah yang tidak layak berada di WC. Kecuali, jika kita masuk WC Umum yang tidak ada tempat penitipannya atau tidak mungkin dititipkan. Wallahu a’lam

Humas PI

Humas PI

PERCIKAN IMAN ONLINE DIGITAL - Ruko Komplek Kurdi Regency 33A Jl. Inhoftank, Pelindung Hewan Kec. Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat 40243 Telp. 08112216667 | info@percikaniman.org

Related Post

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

slot mahjong
slot mahjong
slot pragmatic
gambolhoki
slot pragmatic