Cita-cita anda sangatlah mulia. Untuk mewujudkannya perku ditunjang dengan usaha persiapan, proses dan doa dengan maksimal. Ada beberapa faktor yang harus anda kenali untuk memperlancar cita-cita anda tersebut. Beberapa faktor penunjang kesuksesan menghafal Al-Qur’an :
a. Kecerdasan otak, ditunjang dengan faktor bawaan (genetik) dan nutrisi yang baik (gizi)
b. Rangsangan (banyak mendengarkan Al-Qur’an dan memperlihatkan para penghafal Al-Qur’an)
c. Lingkungan (memberi contoh berinteraksi dengan Al-Qur’an, sekolah mengkondisikan untuk menghafal)
Semoga Allah SWT mengabulkan dan memudahkan cita-cita mulia tersebut.Amin