Kajian Islam Intensif (KII)
Kajian Islam Intensif (KII)
Islam sebagai rahmatan lil ‘alamin memiliki dimensi yang sangat luas dalam kehidupan umat manusia. Konsep Islam begitu lengkap dan menyeluruh menyentuh setiap aspek kehidupan manusia dari lingkup terkecil hingga aspek terbesar dalam aktivitas manusia.
Islam begitu lengkap membimbing umatnya dalam pelaksanaan ibadah sehari-hari sejak bangun tidur di 1/3 malam (dini hari) hingga kembali akan tidur di larut malam. Pelaksanaan ibadah sehari-sehari seperti Shalat lima waktu, shadaqah, puasa, dzikir, tadabur Al-Qur’an, mencari ilmu yang barokah, bekerja dengan sungguh-sungguh, mencari nafkah yang halal, saling berbagi dan tolong menolong dengan sesama, serta kebersamaan dalam keluarga merupakan beberapa hal dari sekian banyak ibadah dan amaliah yang dimiliki Islam sebagai konsep hidup yang akan membimbing aktivitas umat manusia menuju jalan kebaikan yang diridhoi Allah Swt.
Islam sebagai ajaran Allah Swt yang disampaikan Rasulullah Muhammad Saw telah memiliki arah yang sangat jelas yaitu hendak membawa umat manusia menuju kebaikan dan keselamatan di dunia dan di akhirat. Namun kemenyeluruhan Islam sebagai konsep hidup tentunya harus dibarengi dengan pengetahuan dalam memahami dan mengamalkannya.
Memahami Islam secara mendalam tentunya menjadi kewajiban setiap Muslim mengingat konsepsi dan ajaran Islam tidak bisa dijalankan dengan seadanya atau sekehendak hati.
Kajian Islam Intensif (KII) bisa menjadi cara – tepatnya solusi – bagi siapa saja yang ingin mendalami Islam secara lebih konprehensif dan aplikatif. KII menyajikan beragam tema yang cukup dekat dengan keseharian ke-Islam-an kita. Penyampaian materinya menarik tidak membosankan, disajikan secara mendalam dan benar-benar aplikatif sehingga bisa langsung diamalkan dengan mudah. KII cocok untuk segala latar belakang aktivitas seperti karyawan, mahasiswa, ibu rumah tangga, guru, dosen, dll.
Selain untuk kalangan orang tua, kami juga menyediakan kelasa untuk kalangan remaja SMP dan SMA dalam program Kajian Islam Remaja.