Mengobati Trauma Anak Korban Gempa dengan Al-Qur’an

Percikan Iman – Sahabat tentu merasakan sesak jika membayangkan anak-anak sahabat yang menjadi korban bencana alam. Tanpa dosa, namun harus turut menanggung “akibatnya”. Wajah yang biasa memancarkan hangatnya keceriaan, kini terpaksa padam karena trauma.

Hasil survei yang melibatkan anak-anak korban gempa di Lombok Barat menunjukkan 14,89% anak-anak mengalami kecemasan klinis. Akibatnya, terjadi perubahan sikap; mudah panik dan menangis jika mendengar suara sejenis gemuruh, khawatir masuk rumah, dan cenderung lebih pendiam.*

Gempa bumi secara konsisten terbukti berkaitan dengan depresi dan gangguan stres. Terutama bagi anak-anak yang usianya belum matang secara psikologis. Untuk itu, Percikan Iman turut mengambil peran trauma healing pada anak-anak korban gempa Cianjur. Al-Qur’an menjadi pilihan karena sifatnya sebagai “obat” bagi jiwa.

Allah Subhanahu wa Ta’ala berfirman:

يٰٓاَيُّهَا النَّاسُ قَدْ جَاۤءَتْكُمْ مَّوْعِظَةٌ مِّنْ رَّبِّكُمْ وَشِفَاۤءٌ لِّمَا فِى الصُّدُوْرِۙ وَهُدًى وَّرَحْمَةٌ لِّلْمُؤْمِنِيْنَ

Hai, manusia! Sungguh, telah datang kepadamu Al-Qur’an dari Tuhanmu, penyembuh bagi penyakit yang ada dalam hati dan petunjuk serta rahmat bagi orang beriman.
(QS. Yunus:57)

Bertempat di Kampung Kutamanis, Desa Padaluyu, Kecamatan Cugenang, Kabupaten Cianjur,  Bu Diah dan tim Pejuang Qur’an Percikan Iman yang kali ini terjun ke lapangan. Dengan beberapa snack sebagai hantaran, Bu Diah dan tim memberikan “hiburan”, yakni berupa bacaan ayat suci Al-Qur’an pada anak-anak korban gempa.

Di sisi lain, kami juga berharap, anak-anak ini kokoh akidahnya. Di daerah-daerah tempat terjadinya bencana, sebagaimana terjadi di banyak momen, juga mengakibatkan jiwa yang rentan. Kerentanan itu kemudian menjadi penyebab jebolnya tembok akidah banyak saudara-saudara kita.

Dengan begini, kami berharap kampung yang memberi dirinya julukan “Kampung Kuba” (Kampung Keluarga Utama Berakhlakul Karimah) ini, dapat terjaga generasi penerusnya. Imannya kokoh karena dibakar dan ditempa ujian, dididinginkan dengan kalimat nan luhur, kalam Ilahi.

Mari, sama-sama, jaga anak-anak kita agar terjaga akidahnya karena kerentanan jiwa. Mari, kita kokohkan akidahnya dengan menguatkan jiwanya. Hibur mereka dengan siraman ketulusan dan kokohkan dengan Al-Qur’anul Kariim. Siapa tahu, di antara mereka, ada sosok yang akan menjadi pemimpin negeri ini.

Mengembalikan keceriaan mereka seperti sediakala, pastinya sulit jika tak bersama-sama.

Mari, nyalakan kembali cahaya harapan anak-anak kita melalui 💳 BSI : 7001 022 727 A.n Yayasan Percikan Iman/Kemanusiaan

*Sumber: Journal of Holistic Nursing and Health Science Volume 2, No. 1, Juni 2019 (Hal. 31-38) https://ejournal2.undip.ac.id/index.php/hnhs/article/download/5328/2861

Media Dakwah Percikan Iman

Media Dakwah Percikan Iman

Yayasan Percikan Iman | Ruko Komplek Kurdi Regency 33A Jl. Inhoftank, Pelindung Hewan Kec. Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat 40243 Telp. 08112216667

Related Post

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

slot mahjong
slot mahjong
slot pragmatic
gambolhoki
slot pragmatic